RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN STOK BARANG PADA TOKO PANGLONG ABANG ADIK BERBASIS WEB

MUHAMMAD IRHAM HARAHAP, NPM 2109100047 (2025) RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN STOK BARANG PADA TOKO PANGLONG ABANG ADIK BERBASIS WEB. Skripsi thesis, Universitas Labuhanbatu.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (175kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (708kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (166kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (397kB)

Abstract

Di era digital yang terus berkembang, penggunaan sistem manual dalam pengelolaan penjualan dan stok barang dinilai kurang efisien dan rawan kesalahan. Toko Panglong Abang Adik, yang bergerak di bidang penjualan material bangunan, hingga saat ini masih mengandalkan pencatatan manual dalam kegiatan operasionalnya. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sebuah sistem informasi penjualan dan stok barang berbasis web guna mengatasi permasalahan tersebut serta meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam proses transaksi dan pengelolaan persediaan. Metodologi yang digunakan adalah model pengembangan sistem waterfall yang terdiri dari tahap perencanaan, analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Sistem dikembangkan menggunakan teknologi berbasis web dengan bahasa pemrograman PHP, basis data MySQL, dan XAMPP sebagai server lokal. Perancangan sistem dilakukan menggunakan diagram Unified Modeling Language untuk menggambarkan interaksi dan struktur sistem. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi yang dibangun mampu menggantikan sistem manual secara efektif. Sistem ini menyediakan fitur utama seperti login pengguna (admin dan kasir), pengelolaan data barang dan supplier, pencatatan transaksi penjualan, penginputan barang masuk, serta penyajian laporan keuangan dan laporan stok secara real time. Selain itu, sistem ini juga menghasilkan output berupa struk transaksi dan laporan dalam format digital yang dapat dicetak. Pengujian dengan metode black box menunjukkan bahwa semua fungsi berjalan dengan baik sesuai kebutuhan. Secara keseluruhan, sistem informasi ini terbukti dapat meningkatkan efisiensi operasional, meminimalisir kesalahan pencatatan, dan mendukung pengambilan keputusan manajerial di Toko Panglong Abang Adik secara lebih cepat dan akurat. Kata Kunci: Sistem informasi, Penjualan, Stok barang, Toko bangunan, Web-based system =================================================================================================== In today's rapidly evolving digital era, the use of manual systems in managing sales and inventory is considered inefficient and prone to errors. Toko Panglong Abang Adik, a business operating in the construction materials sector, still relies on manual recording for its daily operations. This study aims to design and develop a web-based sales and inventory information system to address these issues and improve efficiency and accuracy in transaction and inventory management processes. The methodology used in this research is the waterfall system development model, which consists of planning, requirement analysis, system design, implementation, testing, and maintenance stages. The system was developed using web-based technologies with PHP as the programming language, MySQL as the database, and XAMPP as the local server. System design utilized Unified Modeling Language diagrams to represent system interactions and structure. The research results show that the developed information system effectively replaces the manual system. The system provides key features such as user login (admin and cashier), management of product and supplier data, recording of sales transactions, input of incoming goods, and presentation of financial and inventory reports in real-time. Additionally, the system produces outputs such as printable transaction receipts and digital reports. Black box testing confirmed that all system functionalities operate correctly according to the defined requirements. Overall, the information system successfully improves operational efficiency, reduces recording errors, and supports faster and more accurate managerial decision making at Toko Panglong Abang Adik. Keywords: Information System, Sales, Inventory, Building Store, Web-Based System

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Sistem informasi, Penjualan, Stok barang, Toko bangunan, Web-based system==============Information System, Sales, Inventory, Building Store, Web-Based System
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
T Technology > T Technology (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources > ZA4050 Electronic information resources
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources > ZA4450 Databases
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: Unnamed user with email repository@ulb.ac.id
Date Deposited: 07 Nov 2025 03:13
Last Modified: 07 Nov 2025 03:13
URI: http://repository.ulb.ac.id/id/eprint/1935

Actions (login required)

View Item View Item